Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-87 Tahun 2015
Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-87 Tahun 2015, Pemerintah Kecamatan Sumbang beserta unsur Muspika dan pemerintah desa se- wilayah kecamatan sumbang menyelenggarakan upacara pengibaran bendera yang bertempat di halaman kantor Kecamatan Sumbang. Upacara dimulai pukul 08.00 wib berlangsung dengan khidmat dan lancar. Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Bapak Komandan Rayon Militer 05 Sumbang Kapt. Inf Ruswanto.
Upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda tahun ini mengambil tema “REVOLUSI MENTAL UNTUK KEBANGKITAN PEMUDA MENUJU AKSI SATU UNTUK BUMI”.
Tema ini didasari atas keprihatinan yang mendalam terhadap dua hal, yakni berubahnya pola relasi kemasyarakatan akibat arus modernisasi dan kemajuan teknologi informasi dan terkait fenomena sumber daya alam kita yang belum sesuai dengan konsep pembangunan berkelanjutan.
Pesatnya perkembangan teknologi informasi pada satu sisi memberikan jaminan kecepatan informasi sehingga para pemuda dapat meningkatkan kapasitas pengetahuan dan skill-nya, namun di sisi yang lain perkembangan teknologi informasi juga dapat membawa dampak negatif dengan masuknya informasi-informasi yang bersifat destruktif seperti pornografi, narkoba, pergaulan bebas, radikalisme dan terorisme yang dapat meracuni para pemuda tanpa dapat di bendung sehingga lahirlah generasi baru yang memiliki pola pikir cenderung individualistik dan pragmatik.
Melalui gerakan revolusi mental, diharapkan para pemuda memiliki kemandirian untuk mengambil keputusan-keputusan terbaik secara jernih tanpa harus tergantung kepada kedua orang tua maupun negara. Sudah bukan eranya lagi pemuda diawasi, dikekang, apalagi diintimidasi. Sekarang saatnya kita memberikan pendampingan, fasilitasi dan motivasi agar mereka bisa berkembang dan maju sesuai dengan kemampuan yang mereka miliki.
Terkait fenomena sumber daya alam, indonesia sebagai negara tropis menjadi tumpuan dunia untuk menjaga keseimbangan iklim melalui pasokan oksigennya, namun hari ini justru Indonesia menjadi negara penyumbang polusi terbesar di kawasan Asia Tenggara melalui kabut asap. Kita sendiri sudah merasakan dampaknya, yaitu dampak kesehatan. Selanjutnya dampak perekonomian akibat sistem transportasi yang tidak bisa berjalan dengan baik.
Bupati Banyumas atas nama Pemerintah Kabupaten Banyumas juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada segenap elemen masyarakat Kabupaten Banyumas yang concern dalam pembinaan pemuda Banyumas, sehingga banyak pemuda Banyumas yang berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan baik dalam berbagai event lomba mata pelajaran maupun olimpiade sains. Semua itu diharapkan akan membangkitkan rasa bangga sekaligus menjadi inspirasi dan motivasi para pemuda Banyumas untuk terus meningkatkan kualitas diri, belajar keras dan bekerja keras demi Kabupaten Banyumas.
Selamat Hari Sumpah Pemuda ke-87, semoga Allah swt senantiasa memberikan bimbingan dan petunjuk serta kekuatan lahir batin dalam upaya mewujudkan Banyumas yang lebih baik.
BETTER BANYUMAS.